Cara memilih jurusan kuliah sesuai kemampuan Bagi kalian lulusan SMA/SMK/MA yang kebetulan ingin melanjutkan kuliah namun masih bingung menentukan jurusan apa yang pas untuk di ikuti, sebaiknya pertimbangkan dulu. Atau anda adalah orangtua yang saat ini punya anak lulusan SMK, SMA, atau MA, dan bingung memilih perguruan tinggi yang cocok dengan bakat anak sekaligus minim biaya?
Sebelum anda atau putera-puteri didaftarkan ke perguruan tinggi,, ada baiknya pertimbangkan dulu semuanya. Jangan terburu-buru. Jangan ikuti arus. Agar nantinya kalian kuliah tetap semangat. Apa saja yang harus dipertimbangkan?
Berikut 5 tips memilih jurusan kuliah yang tepat, yang akan sangat berpengaruh terhadap kelanjutan kuliah nanti.
- Biaya kuliah. Apakah sudah mempertimbangkan kemampuan finansial kalian? Jika masih minim, sebaiknya pilih opsi beasiswa atau carilah informasi KIP Kuliah. Ada banyak jalur bantuan yang barangkali dapat menjadi solusi atas permasalahan biaya.
- Bakat. Apakah Sesuai dengan bakat kalian? Setelah mempertimbangkan biaya, pertimbangkan juga jurusan yang akan kalian tuju. Suka ngajar, ya ambillah jurusan pendidikan. Namun hal ini banyak yang tidak dihiraukan. Yang penting kuliah, walau tidak sesuai dengan bakat yang dimiliknya.
- Dunia kerja. Apakah jurusan tersebut diminati oleh dunia kerja saat ini? Poin ini mengajarkan kita bahwa jika ingin kuliah, cek dulu statistik jurusan apa saja yang disyaratkan du6nia kerja. Rata-rata perusahaan akan meminta syarat administrasi terlebih dahulu sebelum menerima kalian. Hal ini jika kalian minat daftar menjadi pegawai disalahsatu instansi.
- Pendapat masyarakat. Bagaimana pendapat masyarakat perihal kampus tersebut? Survey masyarakat perlu kiranya dijadikan topik terbaik. Carilah ulasan informasi seputar perguruan tinggi di daerah kalian dari website, media sosial. Apalagi sekarang rata-rata universitas sudah memiliki website dan akun media sosial masing-masing.
- Bandingkan Profil Universitas. Sudahkah kalian cek setiap universitas yang akan kalian tuju? Jika sudah cobalah berbagi dengan kami di kolom komentar postingan ini. Selalu cari informasi mengenai profil kampus atau universitas tersebut.
Membahas profil universitas, kalian dapat mencari sendiri dengan caranya masing-masing. Namun pada tulisan singkat ini saya sedikit sharing beberapa universitas terbaik bagi kalian yang berada tak jauh dari provinsi jawa barat. Universitas ini selain memperoleh peringkat terbaik Nasional juga internasional.
A. Universitas terbaik di Jawa Barat tahun 2021.
- 1.
Universitas Indonesia, berada di Kota Depok. - 2. Institut Pertanian Bogor (IPB) Bogor
- 3. Institut Teknologi Bandung (ITB) Bandung
- 4. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung
- 5. Universitas Padjajaran Bandung
Data ini hanya sample, hanya contoh yang dapat kalian jadikan sekedar rujukan. Masalah biaya mayoritas universitas ini menyediakan solusi terbaik bagi kalian yang minim biaya melalui jalur tes seleksi bersama atau Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) di perguruan tinggi negeri yang kalian tuju diantaranya :
UNPAD, ITB, IPB, UNSIKA, UNSIL, dan ISBI.
Khusus wanita, bingung menentukan jurusan??? ada banyak jurusan kuliah saat ini tersedia. Dan tentunya jurusan tersebut merupakan cikal bakal memperoleh pekerjaan yang menjanjikan untuk wanita.
Diantaranya adalah jurusan :
- Jurusan Tata Rias & Kecantikan termasuk Desainer
- Teknik Informatika/Komputer
- Akuntansi
- Ilmu Komunikasi
- Pendidikan Kesehatan : Kedokteran, Bidan, keperawatan
Dari beberapa jurusan tersebut, kalian nantinya dapat memperoleh Pekerjaan yang menjanjikan dengan hasil yang lumayan. Pekerjaan tersebut dapat berperan sebagai :
- staf kantor
- bendahara/akuntan
- Penulis lepas freelancer
- Makeup artis atau tata rias acara
- Admin media sosial
- Customer service atau humas
- Perawat, dll.
Banyak jurusan yang menjanjikan hasil yang lumayan besar gajinya. Seperti
- Jurusan Arsitektur
- Jurusan komputer
- Jurusan teknologi transportasi
- Jurusan bangunan/konstruksi/ desain konstruksi
- jurusan kedirgantaraan.
- Jurusan seni rupa dan sebagainya.
Namun lulusan jurusan ini sangat rentan menjadi pengangguran. Karena banyaknya persaingan, dan sulitnya menemukan lowongan kerja disebabkan biaya mahal untuk membayarnya.
Kesimpulan. Jika kita ingin mencapai hasil maksimal. Bekerjalah dengan etos kerja yang baik. Disiplin, dan cakap dalam komunikasi. Apapun jurusan yang kalian pilih saat ini, itu adalah jurusan yang terbaik bagi kalian. Utamakan kualitas diri. Bukan sekedar membanggakan almamater.
Salam sobat c1000